Kebakaran di Panipahan Menyebabkan 5 Ruko Di Lalap Si Jago Merah…

Kebakaran di Panipahan Menyebabkan 5 Ruko Di Lalap Si Jago Merah…

Bagansiapiapi.
Indonesia-monitoring com.

Kebakaran di Panipahan menyebabkan Lima rumah toko (ruko) warga di Jalan Bakti Panipahan, Pasir Limau Kapas, Rokan Hilir, Riau di Lalap si jago merah Jumat (19/4/2024).

Saat,Melihat kobaran api, warga berdatangan membantu memadamkan kobaran api yang begitu cepat menghanguskan bangunan semi permanen tersebut.

Kejadian tersebut,Hampir dua jam berjibaku memadamkan api dengan peralatan seadanya dan mesin pompa air milik warga setempat, api dapat dipadamkan.

Beruntung ada bangunan ruko tiga lantai di kiri dan kanan lokasi kebakaran membuat api terhalang dan tidak menjilat bangunan lainnya.

Cing An, warga Panipahan kepada indonesia-monitoring.com dihubungi via handphone Sabtu (20/4/2024) 00.15 WIB dini hari ini menyebutkan api sudah dapat dipadamkan berkat kerja keras warga setempat bertungkus lumus memadamkan api.

Akibat kejadian tersebut diperkirakan menelan kerugian cukup besar namun tidak ada korban jiwa.Sementara itu Polsek Panipahan sedang melakukan penyelidikan asal api yang menyebabkan kebakaran tersebut.
(Francis.S)